
KEMBARA TIMUR, KUTAI TIMUR – Polres Kutai Timur (Kutim) memastikan pelaksanaan ibadah Natal 2025 di Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP), Jalan Tongkonan Rannu, berlangsung aman, tertib, dan khidmat. Pengamanan dilaksanakan secara maksimal sebagai bagian dari Operasi Lilin Mahakam 2025, Jumat (26/12/2025).
Sejak pagi hari, personel kepolisian telah bersiaga di sekitar lokasi gereja. Pengamanan dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali (Padal) IPTU Ngatiyo dengan melibatkan personel gabungan lintas fungsi, yakni Brigpol Gian Aldair Alvin, Briptu Yayan Octaverri, Bripda Dicky Setya, dan Bripda Bima Aji.
Ibadah Natal dipimpin oleh Pendeta Korri Hasibuan dengan mengusung tema “Tuhan Yesus Bersama Kita”. Sekitar 100 jemaat hadir dan mengikuti rangkaian ibadah dengan penuh kekhusyukan tanpa adanya gangguan keamanan.
Kapolres Kutai Timur AKBP Fauzan Arianto menegaskan bahwa pengamanan ibadah Natal merupakan prioritas utama kepolisian selama perayaan hari besar keagamaan.
“Kami ingin memastikan tidak ada gangguan sekecil apa pun dalam pelaksanaan ibadah Natal. Kehadiran Polri adalah bentuk jaminan negara atas rasa aman masyarakat,” ujar AKBP Fauzan Arianto.
Ia menambahkan bahwa pengamanan dilakukan secara terbuka dan humanis.
“Kami hadir bukan untuk menakuti, tetapi memberikan rasa aman agar jemaat dapat beribadah dengan tenang dan khusyuk,” katanya.
IPTU Ngatiyo selaku Padal menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan mulai dari pintu masuk hingga area parkir.
“Kami fokus pada pengamanan lingkungan gereja, pengaturan parkir, serta arus lalu lintas di sekitar lokasi,” jelasnya.(*)




