BKPSDM Kukar Serahkan SK Kenaikan Pangkat ASN Marangkayu

KUTAI KARTANEGARA – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kutai Kartanegara menyerahkan Surat Keputusan (SK) Kenaikan Pangkat kepada ASN di lingkungan Kecamatan Marangkayu, Selasa (8/7/2025). Penyerahan dilakukan langsung di Kantor UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Marangkayu.

Kegiatan ini juga dirangkai dengan verifikasi dan validasi berkas usulan kenaikan pangkat, sekaligus sosialisasi regulasi kepegawaian yang berkaitan dengan kenaikan pangkat dan pencantuman gelar akademik bagi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Penyerahan SK dilakukan oleh Analis Kepangkatan BKPSDM Kukar, Lisda, dan diterima langsung oleh Faisal Rachman, selaku Operator UPT Pendidikan Kecamatan Marangkayu.

Faisal menyambut baik kegiatan tersebut dan menyebut kenaikan pangkat menjadi pemicu semangat bagi ASN.

“Kenaikan pangkat ini menjadi bentuk penghargaan yang sangat berarti. Ini akan memotivasi ASN agar lebih giat, semangat, dan profesional dalam menjalankan tugas, baik di jabatan fungsional maupun struktural,” ujarnya.

Selain menyerahkan SK, tim dari Bidang Mutasi dan Promosi BKPSDM Kukar juga memberikan penjelasan terkait aturan terbaru seputar sistem kenaikan pangkat dan pencantuman gelar. Sosialisasi ini penting agar seluruh ASN memahami proses dan persyaratan administratif yang berlaku.

“Kami ingin memastikan seluruh ASN mendapatkan pemahaman yang tepat terkait regulasi kepegawaian, khususnya soal mekanisme kenaikan pangkat dan administrasi pencantuman gelar,” terang Lisda.

Melalui layanan jemput bola seperti ini, BKPSDM Kukar berharap dapat mempermudah proses administrasi kepegawaian sekaligus mendorong peningkatan kualitas kinerja ASN di wilayah kecamatan.

“Dengan layanan ini, kami berharap ASN semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan terbaik dan terus meningkatkan kualitas kerja demi kemajuan daerah,” tutup Lisda. (adv/rh)

Exit mobile version