Bakesbangpol Perkuat Narasi Pemilu Damai di Kirab Budaya HUT ke-24 Kutim

KEMBARA TIMUR – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kutai Timur (Kutim) ikut memeriahkan kirab budaya dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-24 Kutim, Minggu (22/10/2023).

Kirab budaya mengusung tema “Bersatu Untuk Maju, Sejahtera Untuk Semua”. Dalam kesempatan itu, Bakesbangpol Kutim juga menyampaikan komitmen dan narasi pemilu damai.

 

Bakesbangpol Kutim mengajak seluruh pemangku kepentingan dalam pemilu untuk memperkuat narasi pemilu damai di tengah masyarakat. Kontestasi perebutan kekuasaan diharapkan tidak sampai menimbulkan perpecahan dan merusak tata kehidupan bernegara.

“Bakesbangpol bersama FKUB, FKDM, FPK, ORMAS dan Purna Paskibraka Siap Mengawal Pemilu Damai 2024,” tegas Kepala Bakesbangpol Kutim Basuni dalam keterangan tertulisnya.

Selain itu, Bakesbangpol Kutim juga mengajak masyarakat untuk menolak politik uang.

Di samping menolak politik uang, masyarakat juga diminta hadir ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) guna memberikan hak pilihnya pada Pemilu 2024 mendatang.

Pemilihan umum (pemilu) menjadi sarana mewujudkan kedaulatan rakyat. Pelaksanaan pemilu setiap lima tahun sekali menjamin terjadinya sirkulasi kepemimpinan yang ditentukan langsung oleh rakyat. (adv/I).

Exit mobile version